Kata-Kata Bijak

Kita tidak tahu apakah Allah akan memberi rezeki yang banyak atau sedikit kepada kita

Kita juga tidak tahu kapan kita akan sukses

Satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah berusaha untuk mendapatkannya

Selasa, 20 November 2007

Coffee Cake Layer Pudding



DetailBahan Cake:

8 kuning telur
2 btr telur
70 gr gula pasir
30 gr kopi instan, larutkan
dengan sedikit air panas
50 gr tepung terigu
15 gr susu bubuk
80 gr mentega, lelehkan

Puding:
2 bks agar-agar putih
200 gr gula pasir
1/2 sdt garam
75 ml susu cair
100 ml krim kental
400 ml air
4 putih telur, kocok kaku
100 gr kismis, rendam dengan 5 sdm rum/air hangat
15 gr kopi instan

Vla:
500 ml susu cair
100 gr gula pasir
20 gr maizena, cairkan
dengan sedikit susu
2 kuning telur, kocok lepas
2 sdm rum



KLIK - Detail Peralatan:
2 bh loyang bundar diameter 22 cm. Satu loyang olesi mentega dan taburi tepung terigu untuk cake. Satu loyang lagi basahi dengan air untuk puding, sisihkan.

*Buat cake: Kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang, masukkan larutan kopi sambil dikocok rata.

*Masukkan campuran tepung terigu dan susu bubuk bergantian dengan mentega cair, aduk rata tuang ke loyang. Panggang sampai matang dengan suhu 170 derajat C selama 40 menit. Setelah dingin bagi jadi 2 horisontal, sisihkan.

*Buat vla: Masak susu cair dan gula pasir sampai gula larut, masukkan cairan maizena dan kuning telur. Masak sampai matang dan mengental, setelah dingin beri rum.


KLIK - Detail Buat puding: Campur agar-agar, gula pasir, garam, susu, krim kental, larutan kopi, dan air, aduk rata, masak di atas api sedang sambil diaduk sampai mendidih.


Tuang perlahan-lahan adonan agar-agar ke dalam putih telur yang sudah dikocok kaku sambil terus dikocok dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata. Masukkan setengah bagian kismis, aduk rata, bagi 3 bagian. KLIK - Detail


KLIK - Detail Tuang 1/3 bagian puding ke dalam loyang, taruh 1 bagian cake.


Tuang lagi 1/3 bagian puding, taruh 1 cake, tuang sisa puding, ratakan. KLIK - Detail


KLIK - Detail Taburi sisa kismis, lalu diamkan dalam lemari es hingga mengeras.

Untuk 16 potong




Tidak ada komentar: