Kata-Kata Bijak

Kita tidak tahu apakah Allah akan memberi rezeki yang banyak atau sedikit kepada kita

Kita juga tidak tahu kapan kita akan sukses

Satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah berusaha untuk mendapatkannya

Senin, 09 Maret 2009

What is my Passion????

Tra.. la.la... today is so happy setelah libur 3 hari dari kantor.. memulai hari dengan wajah yang berbinar-binar dan menyambut hari dengan sejuta harapan.. wis.. wis wis.. ada apa ?? big question...
Nggak ada ynag istemewa sebenarnya dengan 3 hari libur kemaren..tapi kok yach senang sekali... letaknya karena aku memanfaatkan 3 hari libur kemaren mengerjakan apa yang aku suka... apa itu??.. cooking, gardening dan mengasuh anak.. simple..
Mungkin untuk Full time mother hal ini sudah jamak.. dan dikerjakan setiap hari.. jadi nggak ada asyik2nya. tuch.. tapi buatku yang 8 to 6 not 5) worker itu suatu hal yang istimewa..sabtu pagi bangun dengan segudang rencana di kepala... setelah memasak buat anak dan suami ( masih masak even I have 2 maid)..membangunkan anak sulungku untuk siap2 ke sekolah dan menyuapinya makan.. he3x... walau sudah kelas 2SD makan paginya masih tetap disuapi mamanya... setelah beres.. nemanin suami sarapan pagi.. dan disibukan dengan bangunnya si kecil....memandikan dan menyuapinya makan.. baby sitternya hanya jadi penonton.. setelah semua beres.. (untuk urusan beres2 rumah memang 100% kuserahkan ke PRT dengan tetap mengawasi nya tentunya, bersiap- siap dengan list pesanan kue...( alhamdulilah) yg hanya kulayani untuk hari sabtu dan minggu saja...beres.. buru2 jemput si sulung di sekolah ( cuma sabtu, hari biasa dia ikut jemputan), dan mampir ke pasar untuk berbelanja keperluan rumah tangga.... sesampai di rumah... meninabobokan si kecil..., sabtu siang kuhabiskan mendekor kue...menyenangkan... dan malam minggu jalan2 bersama keluarga.....



Minggu pagi.. adalah jadwal tetapku untuk merapikan koleksi tanamanku.. supaya tetap enak dipandang.. menata, memotong, membersihkan atau bahkan mengganti tanah dan pot... sambil ditemani anak2... yang bermain di sekitarku..semua terasa menyenangkan....





Senin.. mengajak anak2 berenang dan again ke Mall...



tak terasa 3 hari libur usai.. dan must be back to work....

Work ??... ngomong2 masalah kerja, mau sedikit berbagi cerita dan pengalaman....
setamat kuliah th 1995 alhamdulilah langsung berja di PMA Jepang dan sempat 7 tahun disana, kemuadian move to automotive company same.. PMA Jepun juga... and awal 2004 Move again to European Company sampai dengan detik ini...

Kalau dihitung-hitung hampir 14 tahun aku sudah bekerja.. n.. pertanyaanya adalah.. apakah aku sudah merasa bahwa posisiku dan pekerjaanku saat ini sudah membuatku bahagia?.... JUJUR.. Tidak... membuat sibuk mungkin IYA, menghasilkan Uang Iya,

Mengutip istilah Rene Suhardono :

" Aspek yang paling penting dalam bekerja?
Ada 3 pertimbangan yang di sebut carreer triangle: duit, kerja, dan lifestyle. Duitnya bagus, tapi kerjanya nggak kenal waktu, berarti lifestyle-nya nggak ada. Juga sebaliknya, kerjaannya bagus, tapi duitnya nggak bagus, bagaimana bisa menunjang lifestyle? Maka itu, hal ini harus berkesinambungan.

Untuk kasusku.. duit .. Oke, kerja ok, lifestyle ok.. Tapi passion NOL.

"great money always follow great job".. itu benar sekali.. great job must come from passion...

For this time being I have job but not carrer.. kenapa.. well aku kerja di kantor.. dan tiap bulan dapat gaji yang cukup... dengan segala fasilitas yg diberikan.. tapi dengan kondisi yang sangat comfortable ini nggak ada tantangan.. bisa kukatakan apa yang kulakukan di pekerjaanku sekarang ini hanya 20% dari kemampuanku.. ( wow sombong but true)...

Just worry if we are not use our skill for along time that become dull...

Looking around and try to move.. but compare dengan keadaanku sekarang.. sepertinya belum ada yang bisa menariku keluar, walau ada beberapa tawaran yang datang.

Teringat lagi dengan statemen yang ini :

Rene Suhardono Canoneo:
“Jangan menyerah dalam mencari passion karena suatu saat itu akan muncul. Guna dapat menemukan passion bisa dimulai dengan hal dasar, seperti bertanya pada diri sendiri mengenai apa sih pekerjaan yang kalau dikerjakan membuat hati saya senang? Dalam hal ini saya merekomendasikan untuk kerjakan apa yang Anda cintai, cintai yang Anda kerjakan, kemudian tunjukkan siapa diri Anda.”

Coba,, dan coba lagi.. .. itulah makanya begitu banyak jenis usaha yang aku coba... baik secara offline maupun online... kata kuncinya cuma satu I try to find my passion.

Walaupun.. kalau menurut orang tua saya " kamu mau apa lagi sich".. gaji cukup, suami bekerja, anak2 lucu.. kok yach masih mau-maunya jualan.. (apa saja mulai dari makanan yang kubuat sendiri, atau produk2 yg lain).. walau hasil yang ku dapat jauh dari penghasilanku di kantor.... Mom's bukan uang yg kucari tapi kesenangan.., supaya hidupku balance.. tak hanya di lingkupi oleh hal2 yang itu2 saja.. paling tidak menambah pergaulan..

" Kalau melihat keseharianku, latar belakang keluarga, dan pendidikanku.. mana ada orang yg percaya aku bisa masak.. he3x.. bahkan banyak ibu2 di komplek rumahku yang heran kok mau-maunya aku masuk ke pasar2 tradisional dan memasak..
So What's... di Kompas kemaren aja dibilang " Nggak bisa masak Nggak gaul ach..".. mana mau aku dibilang nggak gaul.. he3x. karena menurutku memasak itu juga sesuatu skill yang harus dipelajari.. sama pentngnya waktu aku belajar HTML buat aplikasi blog, atau sama pentingnya waktu aku belajar Scrapbook. dan aplikasi photoshop...bahkan sama pentingnya dengan pelajaran. kinetika katalisa, Aliran Dua fasa, Mekanika Fluida, Atau bahkan Reaktor yang kupelajari di Bangku kuliah nggak ada level yang rendah atao tinggi.. SAMA.. skill is needed...

Pernah denger seorang akuntan berpaling jadi fotographer, or seorang dokter yang beralih jadi pelukis???.. kenapa karena mereka memilih pasiion mereka...

Berharap aku bisa find my passion.... and happy ever after ( he3X).... tanpa lupa bersyukur kepada ALLAH SWT dengan segala rezeki dan berkah yang telah diberikan kepadaku dan keluargaku selama ini AMIN







1 komentar:

Debby Susan mengatakan...

Fem, aku jg suka denger career coach yg dibawain sama Rene di radio. Bagus jg nih org kasih motivasi ya. Fem, you're not alone, aku jg masih m'cari passion ku khoq....